Pelatihan Keamanan Pangan

Pelatihan Keamanan Pangan “Food Safety dan Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP)”

GMP dan HACCP berorientasi pada upaya preventif yang efektif untuk menjamin keamanan makanan dan minuman, saat ini GMP dan HACCP merupakan tuntutan yang harus mulai dilaksanakan dan dikembangkan, khususnya pada usaha jasa boga/catering, makanan untuk hotel dan restoran maupun pada pembuatan makanan jajanan. Keamanan makanan adalah kondisi dan upaya yang diperlukan untuk mencegah makanan dari kemungkinan cemaran biologis, kimia dan berbagai benda lain yang dapat mengganggu, merugikan, dan membahayakan kesehatan. Sistem HACCP ini akan membantu dalam perencanaan berbagai kegiatan keamanan makanan yang memusatkan perhatian pada berbagai bahaya yang berhubungan dengan jenis makanan yang dikonsumsi dan makanan yang diolah dan disiapkan.

Pelatihan Sistem Manajemen

Memperhatikan keadaan tersebut di atas, maka Southeast Asian Ministers of Education Organization Regional Center for Food and Nutrition UI-Jakarta (SEAMEO RECFON) bekerjasama dengan Politeknek Kesehatan Kemenkes Gorontalo dan DPC PERSAGI Kota Gorontalo akan mengadakan kegiatan Seminar Keamanan Pangan yaitu Food Safety dan Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP). Kegiatan ini perlu dilakukan untuk memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan para peserta. Kegiatan seminar tersebut merupakan salah satu sertifikasi yang dibutuhkan oleh seorang professional yang bekerja pada usaha pelayanan makanan.

Tujuan setelah selesai mengikuti seminar diharapkan peserta mampu menerapkan cara-cara produksi makanan yang baik dan mampu membuat rancangan HACCP untuk industri penyelenggaraan makanan.

Baca Juga :  Demi Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat, Jurusan Gizi Polkesgo Mengadakan Pengabdian Masyarakat Di Desa Poowo

Peserta Pelatihan ini adalah Mahasiswa Jurusan Gizi Semester V dan Staf Dosen Gizi, serta perwakilan peserta dari Jurusan Kebidanan, dan keperawatan Poltekkes Kemenkes Gorontalo, dan 1 orang tenaga pengendali diklat dari PERSAGI Provinsi Gorontalo
Narasumber pada seminar ini adalah Tim ICD (WHO) SEAMEO-RECFON
Ibu Dr. Ir. Dwi Nastiti Iswarawanti, M.Sc
Tempat Seminar ini akan diselenggarakan di Auditorium Poltekkes Gorontalo. Seminar ini akan diselenggarakan pada tanggal 04 s.d 06 Desember 2018.
Materi Seminar GMP serta Penerapan Sistem HACCP mengacu pada Modul Standar dari WHO, meliputi :

  1.  FS: System& responsibility
  2. Basic Principles, Benefit and Areas of Application of HACCP
  3. Good Hygienic Practice (GHP) dan Good Manufacturing Practices (GMP) concept and implication
  4. Hazard Analysis and Critical Control Point (HACCP) Plan (Step 1-12) and Exercises
Baca Juga :  Perwakilan Mahasiswa Polkesgo meraih juara pada kegiatan LUSTRUM IV Poltekkes Kemenkes Surabaya

Pelatihan Sistem Manajemen

Loading

Bagikan dengan :
Translate »
×

 

Hello!

Klik salah satu kontak dibawah ini untuk mengobrol dengan WhatsApp

× ada yang bisa kami bantu?