Gorontalo, 28 Oktober 2024 –Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik, Politeknik Kesehatan Kemenkes Gorontalo menyelenggarakan Bimbingan Teknis bagi seluruh ASN. Kegiatan yang berlangsung di auditorium pada hari Senin ini fokus pada pemanfaatan teknologi informasi dalam pengelolaan kinerja pegawai. Senin (28/10/2024).
Para peserta diajak untuk memahami secara mendalam tentang penggunaan aplikasi e-kinerja, mulai dari penyusunan rencana kerja, pelaksanaan dialog kinerja, hingga pelaporan hasil kerja melalui logbook. Selain itu, bimtek juga memberikan pemahaman yang komprehensif tentang tata cara pengajuan dan persetujuan cuti melalui aplikasi e-office 2.0.
Menurut Mohamad Anas Anasiru, SKM, M.Kes Direktur Poltekkes Kemenkes Gorontalo, bimtek ini sangat penting untuk meningkatkan kompetensi ASN dalam melaksanakan tugas dan fungsinya. Dengan memahami sistem yang ada, diharapkan kinerja ASN dapat lebih terukur dan akuntabel.