Poltekkes Kemenkes Gorontalo dan Manado Jalin Kerjasama Tingkatkan Kualitas Pendidikan Kesehatan

Polkesgo, Gorontalo – Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di bidang kesehatan dan memperkuat sinergi antar perguruan tinggi, Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan (Poltekkes Kemenkes) Manado dan Gorontalo resmi menandatangani nota kesepahaman (MoU) terkait kerjasama kelembagaan dan tri dharma perguruan tinggi.

Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Mohamad Anas Anasiru SKM, M.Kes Direktur Poltekkes Kemenkes Gorontalo dan Syamsu Alam, SKM, M.Epid Direktur Poltekkes Kemenkes Manado di Auditorium Poltekkes Kemenkes Gorontalo.

Baca Juga :  Penutupan dan Penarikan Mahasiswa KKN Poltekkes Gorontalo di Kabupaten Pohuwato

Dengan terjalinnya kerjasama ini, diharapkan dapat tercipta kolaborasi yang lebih erat antara Poltekkes Kemenkes Gorontalo dan Manado dalam rangka mewujudkan visi bersama untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas dan mampu menjawab tantangan di bidang kesehatan.

Loading

Bagikan dengan :
Translate »
×

 

Hello!

Klik salah satu kontak dibawah ini untuk mengobrol dengan WhatsApp

× ada yang bisa kami bantu?